Jumat, 27 November 2015

ViewSonic Hadirkan Tiga Aplikasi Proyektor


ViewSonic, telah meluncurkan tiga aplikasi, yakni APP ProjectorExpert yang mengumpulkan berbagai fungsi dan informasi yang beragam, APP vRemote remote control, dan APP ProjectorDistance, membantu
konsumen terhadap setiap permasalahan yang dapat terjadi ketika memilih proyektor, seperti bagaimana memilih proyektor yang sesuai.

APP ProjectorExpert, merupakan aplikasi yang mengumpulkan informasi beragam dan menyediakan beragam fungsi. Aplikasi ini memiliki pilihan menu untuk DLP, Feature, Proyektor, ViewSync, Aksesoris, Successful Story, Distance Calculator, Press Release, Select A Projector dan About. Kesepuluh pilihan ini untuk mereview proyektor terkait informasi untuk mengetahui semua rincian mengenai proyektor. Hal Ini juga dapat berguna untuk kalangan professional yang menjual atau menjadi distributor sistem proyektor.

Aplikasi vRemote, memberikan pengguna smartphone untuk dapat menjadkani sebuah kontrol remote virtual. Untuk membuatnya berfungsi, smartphone harus memiliki infrared atau pengguna dapat menggunakan sebuah adapter USB nirkabel (PJ-WPD-200) agar dapat membuat perangkat Android atau iOS mereka dapat melakukan streaming konten secara nirkabel ke proyektor. Aplikasi vRemote juga mampu menyalakan proyektor dan mematikannya, mengubah aspek ratio dan menyesuaikan mode warna, volume dan keystone diantara dua belas pilihan yang berbeda.

Aplikasi ProjectorDistance, merupakan aplikasi yang berguna untuk mengetahui apakah penggunaan proyektor akan sesuai dengan ruang yang tersedia. Hal ini dapat bekerja baik pada area ruang rapat kecil, ruang kelas berukuran menengah atau sebuah hall yang besar.

Ketiga Aplikasi dari ViewSonic ini, menawarkan jangkauan lebar pelayanan fungsional untuk mendapatkan pengalaman penggunanya dalam menggunakan proyektor portable yang nyaman. Mereka dapat mengecek berbagai pengaturan yang terhubung ke proyektor, memilih proyektor yang sesuai untuk berbagai situasi berbeda dan melakukan review beragam proyektor terkait masalah dan isu yang ada.

Semua aplikasi yang dibuat tersedia pada Google Play dan App store untuk perangkat Android dan Apple iOS. Untuk mencari tahu lebih lanjut mengenai ViewSonic, silahkan kunjungi www.viewsonic.com

Share this

0 Comment to "ViewSonic Hadirkan Tiga Aplikasi Proyektor"

Posting Komentar